blog yang berisi tentang semua hal tentang indonesia, mulai dari budaya,kuliner,tempat wisata, tokoh, fauna.

Monday, 13 April 2015

Menikmati Keindahan Taman Nasional Komodo dari Atas Pulau Padar


Di Taman Nasional Komodo terdapat 3 pulau utama. Salah satunya adalah Pulau Padar, pulau ini yang paling kecil diantara kedua pulau lainnya. Letak Pulau Padar berada di antara pulau rinca dan Pulau Komodo. Sehingga anda bisa melihat keseluruhan Taman Nasional Komodo. Dan pulau ini lebih dekat ke pulau rinca dibandingkan dengan Pulau Komodo yang dipisahkan oleh selat lintah.
sa
Pulau Padar


Mungkin nama Pulau Padar kurang familiar di telinga wisatawan karena namanya kalah tenar dengan Pulau Komodo. Meskipun begitu keindahan panorama Pulau Padar tidak kalah dengan kedua pulau lainnya di Taman Nasional Komodo. Disekitar Pulau Padar terdapat beberapa pulau kecil yang indah dan unik.

Dari atas bukit yang berada di Pulau Padar anda bisa melihat pulau pulau kecil tersebut dan kedua pulau lainnya. Di atas bukit inilah keindahan Pulau Padar akan tampak jelas. Bukit yang tinggi, jernihnya air laut, pasir pantai yang berwarna pink dan putih, dan udara yang jauh dari polusi membuat pengunjung terhipnotis. Selain itu anda bisa melihat cahaya sunrise dan bulan bersamaan. Inilah sunrise yang tak akan terlupakan dalam hidup anda karena anda berada di tengah tengah cahaya sunrise dan bulan.

Untuk bisa mencapai ke atas bukit anda harus melakukan trekking terlebih dahulu kurang lebih 30 menit, tergantung dari stamina anda dan kekuatan anda. Anda akan melewati hutan dan semak semak. Meskipun perjalanan menuju bukit tertinggi terasa sangat melelahkan, namun rasa itu akan hilang seketika ketika anda melihat panorama perbukitan yang sangat eksotis, serta keindahan pulau pulau lainnya yang mengagumkan.

Pulau Padar juga tercatat sebagai situs warisan dunia UNESCO. Karena berada di kawasan Taman Nasional Komodo, bersama dengan Pulau Rinca, Pulau Komodo, dan Gili Montang. Meskipun berada di kawasan Taman Nasional Komodo, anda tidak akan menemukan satu komodo pun disini. Karena rantai makanan yang terputus.

Pulau Padar


Ada satu hal lain yang unik dari Pulau Padar. Mungkin anda sudah melihat banyak pantai dengan pasir berwarna putih atau hitam, tapi bagaimana jika pasir itu berwarna pink? Itulah yang ada di Pulau Padar. Hamparan pasir yang berwarna pink ini ada di Pink Beach.

Jika anda akan berkunjung ke Pulau Komodo, tidak ada salahnya untuk mampir sejenak ke Pulau Padar. Keindahan panorama disini patut diabadikan.



Share:

6 comments:

  1. haduuuh pemandangannya menyejukan hati … jadi pengen :(

    www.kumislele.com - cerita absurd sang bujangan

    ReplyDelete
  2. ish! cakep abis. indonesiaku...
    pulau paa, hmm. keren~

    ReplyDelete
    Replies
    1. salam kenal ya bro :)
      followback blog dong, hehehe

      Delete
    2. This comment has been removed by the author.

      Delete
    3. salam kenal juga bro,

      alamatnya apa?

      Delete

Copyright © Asli Indonesia | Powered by Blogger Design by ronangelo | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com