Musium Batik di Jerman
Batik adalah ekspresi budaya masyarakat Indonesia, batik merupakan warisan asli Indonesia. ternyata tak hanya penduduk asli Indonesia saja yang mengagumi batik. sebut saja Rudolf, pria asal jerman ini menjadi pengagum batik, ia bahkan membuat galeri dan museum batik di jerman. Museum ini terletak di galeri’s men di pusat kota koln jerman, tepatnya di kawasan Mainzerstra"e.
Rudolf G Smend mengenal museum dan galeri batiknya telah dimulai sejak tahun 1973. Saat itu ia mengunjungi Indonesia tepatnya Jogjakarta. Kini sudah sekitar 40 tahun museum dan galeri batiknya berdiri. Galeri batiknya semakin banyak terisi oleh batik batik tulis Indonesia.
Selain batik Smend juga mengoleksi beberapa peralatan membatik dan pernak pernik lainnya. Galeri batik smend juga memiliki rak rak buku semacam perpustakaan yang berisi buku mengenai batik Indonesia. jika berkunjung ke museum ini wisatawan juga bisa sekaligus belajar membuat batik. Tak hanya di jerman saja, smend juga rajin memperkenalkan batik koleksinya ketika ia menghadiri forum internasional.
Setelah batik disahkan menjadi warisan budaya Indonesia pada tahun 2009, nama batik semakin meluas ke seluruh dunia.
Taman Ganesha di Belgia
Jika anda sedang liburan ke belgia, jangan lupa mampir ke bruglette. Disana telah dibangun taman Indonesia bernama the kingdom of ganesha. Anda bisa melihat miniature Indonesia mirip dengan taman mini Indonesia indah di Jakarta. Taman seluas lima hektar ini diresmikan pada 20 mei 2009. Taman ini dibuat sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan untuk bangsa Indonesia.
Jika mengunjungi taman ini, didepan bagian gerbang anda akan melihat rumah toraja. Disana juga berdiri puri agung sakti buana dengan ukuran yang sama dengan yang ada di bali. Puri ini berdiri tegak diatas sawah bertingkat seperti sawah di ubud. Disini juga terdapat replica candi prambanan serta bongkahan batu berderet ala gunung kawi.
Tak hanya bangunan, disini anda juga bisa melihat gajah yang langsung didatangkan dari sumatera. The kingdom of ganesha memang sangat kental dengan suasana Indonesia. karena keseluruhan bangunannya dibangun oleh para seniman yang khusus didatangkan dari bali dan jawa tengah. tak tanggung tanggung, batu yang digunakan untuk membangun pun berasal dari Indonesia.
Rendang dan Nasi Goreng Makanan Terlezat di Dunia
Indonesia patut berbangga karena dua hidangan khas yakni rendang dan nasi goreng ditempatkan dalam jajaran teratas makanan paling lezat di dunia versi kantor berita CNN. Hal ini berdasarkan survey para pemerhati CNN. Populernya rendang khas padang ini disusul dengan nasi goreng di urutan kedua dan susi dari jepang diurutan ketiga.
Survey sebelumnya makanan terlezat di dunia adalah Massaman curry dari Thailand. Tahun ini setelah menjaring lebih dari 35.000 suara terpilihlah makanan terlezat di dunia yakni hidangan daging berbumbu khas sumatera barat rendang. Makanan asal Indonesia lainnya adalah sate yang masuk dalam makanan terlezat di dunia diurutan ke 14.
Keris Indonesia Dipamerkan di Luar Negeri
Keris keris dari berbagai daerah di Indonesia dipajang dalam pameran bertajuk senjata magis dari surga di museum seni ketimuran di moskow rusia 19 februari 2013 lalu. Ada sekitar 100 keris dan puluhan senjata tradisional lainnya yang dipajang dalam pameran tersebut. Senjata senjata tradisional ini merupakan koleksi museum asia pasifik warsawa polandia.
Duta besar Indonesia untuk rusia dan republic Belarus jauhari orat mangun mengatakan bahwa keris merupakan reperesentasi budaya Indonesia yang sudah diakui diseluruh dunia. Jika dilihat dari keterangan yang dipasang disisi keris menerangkan bahwa usia mereka sudah lebih dari 50 tahun. Dan museum ini benar benar menjaga dengan baik kebudayaan Indonesia. bilah bilah keris dari besi dengan lekukannya yang khas terlihat berkilau, karat pun nyaris tak terlihat.
Kain Tenun Indonesia Digunakan Merk Fashion Ternama
Sebuah brand internasional ternama Gucci ternyata menggunakan kain tenun asli Indonesia sebagai bahan bakunya. Tenun Indonesia dipercaya oleh pasar internasional dan dianggap sangat berharga karena merupakan sebuah karya handmade atau buatan tangan. Itulah yang membuat brand internasional ini ingin bekerjasama dengan pengrajin tenun di Indonesia.
Dalam fashion week spring pada tahun 2010, dari rumah Gucci mengeluarkan koleksi gaun kokdail dengan tema tribal dengan menggunakan ikat dari Sumbawa. Tak hanya itu, rumah model blueberry mengeluarkan koleksi spring tahun 2012 yang juga menggunakan kain khas Indonesia yaitu kain ikat.
Gamelan
Gamelan jawa telah menjadi kurikulum tetap di new zaeland school of music sejak 1975.jumlah mahasiswa gamelan course pada tahun 2011 mencapai 23 orang melebihi batas maksimal penerimaan mahasiswa yang hanya 18 orang. Ini menunjukkan betapa besarnya minat mahasiswa luar negeri dalam mendalami seni budaya Indonesia.
Tak hanya di selandia baru, di singapura juga telah menjadikan gamelan sebagai mata pelajaran wajib di semua sekolah dasar di hampir sebagian besar wilayahnya. Di amerika sendiri gamelan jawa sudah terkenal di berbagai universitas unggulan seperti universitas California, san hose university dan ratusan universitas terkemuka lainnya. Di jepang gamelan juga sudah menjadi media belajar di berbagai universitas.
Bali dan Lombok
Pulau bali sangat terkenal di mancanegara sebagai destinasi wisata pantai selain hawai dan maldeve. Dibali kita bisa menikmati berbagai wisata, mulai dari wisata budaya, pura, pantai, danau gunung dan lainnya. Bahkan warga korea selatan menyebut pulau mereka pulau jeyung dengan sebutan bali in korea karena keindahan alamnya.
Selain menawarkan keindahan alam karena pantai pantai yang memukau. Ali juga menjunjung tinggi budayanya. Hal ini menjadi ciri khas dari pulau bali itu sendiri. Beberapa artis Hollywood seperti aston Kutcher, katty perry, Justin bieber, paris Hilton hingga david beckham menjadikan bali sebagai tujuan tempat wisata.
Karena terkenalnya bali di mancanegara. Salah satu film yang dibintangi artis Hollywood Julia Robert mengambil latar belakang di bali sebagai tempat pengambilan gambar filmnya. Sama halnya dengan bali, pulau Lombok juga terkenal di mancanegara. Di Lombok terdapat beberapa objek wisata menarik diantaranya adalah pantai gili trawangan yang sangat indah. Oleh wisatawan asing, Lombok sering disebut sebagai small bali.
0 komentar:
Post a Comment